Minggu, 19 Februari 2012

Sistem Operasi - Perbedaan Windows dengan Mac OS

Tugas Mata Kuliah Sistem Operasi
Nama : Robi Usman
NIM  : SIA201028
Dosen : Jatmiko Indrianto, M.Kom




Perbedaan OS Windows dan Mac OS
Windows = Closed source (Windows NT based)(DOS based for old Windows)
Mac OS X = Closed source (UNIX based)

1. Lisensi
Windows : Tidak gratis
Mac OS : Tidak gratis (mahal)

2. Open Source
Windows : Tidak
Mac OS : Tidak

3. Keunggulan
Windows : Untuk Game
Mac OS : Untuk Grafis

4. Perawatan
Windows : Biaya maintenance tinggi
Mac OS : Biaya maintenance sanggat tinggi

5. Kepemilikan lisensi
Windows : Microsoft
Mac OS : Apple

6. Lisensi
Windows : Berbayar
Mac OS : Berbayar (Cukup Mahal)

7. Support Aplikasi Pihak Ketiga
Windows :  Paling banyak compatible-nya
Mac OS : Sangat sedikit

8. Ketahanan terhadap virus
Windows : Sangat Sering terkena virus tetapi bisa mencegahnya dengan software anti virus
Mac OS : Tidak mudah terkena virus (Dirancang dengan security oriented, Mac OS tidak diganggu oleh serangan konstan dari PC virus dan malware)

9.Penggunaan hardware
Windows : Kompatibel
Mac OS : Tidak  Kompatibel Kerena starategi monopoli Apple.

10. Harga
Lebih mahal Mac OS dibandingkan dengan Windows, sebab menggunakna Mac OS harus memiliki minimal mempunyai ibook-nya dengan harga paling muran 12 jutaan sedangkan windows 7 home basic yang legal harganya sekitar 800 ribua.



Kelebihan – Kelebihan Mac OS antara lain :
1.    Mac OS tidak mudah terkena virus
       Dirancang dengan security oriented, Mac OS tidak diganggu oleh serangan konstan dari PC Virus dan Malware. Namun tidak juga akan memperlambat kita dengan peringtan keamanan konstan dan interupsi lainnya.

2.    High Performance
       Khususnya pada Mac OS X – dengan prosesor Intel terbaru dan inovasi terbaik lainnya, Mac dapat melakukan semua hal yang hanya dapat dilakukan Mac dengan kecepatan yang menakjubkan.

3.    Usert Friendly
       Dengan tampilan GUI yang sangat menarik, menjadikan Mac OS sebagai salah satu OS yang banyak diminati khusunya oleh para graphic designer dan bagi mereka yang baru mempelajari komputer.

Kekurangan – Kekurangan Mac OS antara lain :
1.    Mac tidak bisa dirakit sendiri karena Apple sudah tidak memberi license untuk perusahaan lain untuk membuat hardware yang bisa menggunakan Mac OS.    
2.    Software di Mac OS tidak begitu lengkap, Pengaruh dominasi Microsoft Windows selama bertahun – tahun membuat user sudah sangat terbiasa dan enggan beradaptasi dengan OS terbaru. Dasar pemikiran yang sama juga menjadi alasan melimpahnya aplikasi terbatu dengan system requirement Windows.
3.    Biayanya mahal
4.    Hanya berguna untuk grapich designer
5.    Tidak dapat digunakan dalam waktu yang bersamaan
6.    Softwarenya tidak lengkap selengkap windows, dan tidak cocok digunakan untuk bermain game karena tampilannya kurang bagus

Versi Mac OS yang dulu hingga sekarang :
Berikut perjalanan Mac OS X dari waktu ke waktu.

Mac OS X Cheetah
CEO Apple Steve Jobs menyebut Mac OS X sebagai platform penting bagi Apple setelah sistem operasi Macintosh pertama merevolusi industri pada tahun 1984. Saat diluncurkan 25 September 2001, versi pertama didukung 350 aplikasi di antaranya iMovie 2, iTunes, dan AppleWorks 6.1. Harganya waktu itu 129 dollar AS dan dipakai pada iMac, iBook, Power Macintosh G3, Power Mac G4, Power Mac G4 Cube, dan PowerBook.

Mac OS X 10.1 Puma
Apple pertama kali memperkenalkan versi kedua Mac OS X pada Juli 2001 pada acara Macworld dan baru dirilis 25 September 2011. Ini mungkin versi yang selisihnya paling cepat dari pendahulunya karena hanya enam bulan. Apple meningkatkan user interface dengan nama Aqua dan memperluas dukungan terhadap media dan perangkat seperti DVD, MP3, CD, printer, dan kamera digital. Harga satu unit lisensi saat itu juga 129 dollar AS.

Mac OS X 10.2 Jaguar
Versi ketiga ini diperkenalkan pada Agustus 2002 namun baru tersedia di pasar 23 Agustus 2002. Untuk pertama kali, nama kodenya dipakai dalam media marketing. Ada 150 fitur baru antara lain iChat, filter junk mail, dan teknologi jaringan yang lebih baik. Dalam seminggu pertama, terjual 100.000 copy. Ada dua paket yang tersedia seharga 129 dollar AS dan paket keluarga untuk lima orang hanya 199 dollar AS.

Mac OS X 10.3 Panther
Keluarnya versi keempat ini selisih lebih dari satu tahun dengan versi sebelumnya karena dirilis 24 Oktober 2003. Ada 150 fitur baru ditambahkan pada Mac OS X 10.3 ini, antara lain Finder dengan satu akses klik ke file dan folder, fitur tampilan Expose, dan iChat AV untuk videokonferensi. Tersedia pula versi Mac OS X Server 10.3. Harganya 129 dollar AS sedangkan untuk server 499 dollar AS untuk 10 klien dan 999 dollar AS untuk jumlah klien tak terbatas.

Mac OS X 10.4 Tiger
Untuk versi kelima, selisih waktu dengan versi keempat malah lebih panjang lagi karena baru keluar April 2005. Namun, ada 200 fitur baru yang menarik seperti fungsi pencarian dengan Spotlight dan Dashboard yang mendukung widget untuk pertama kalinya.

Mac OS X Leopard
Leopard memulai debutnya pada oktober 2007 dengan perbaikan pada fitur pencarian file dengan Stacks, desain ulang Finder, Quick Look, dan untuk pertama kali memperkenalkan backup Time Machine.

Mac OS X 10.6 Snow Leopard
Snow Leopard yang muncul Agustus 2009 mungkin perbaruan besar-besaran secara sistem keseluruhan karena Apple menyatakan telah memperbarui 90 persen dari 1000 proyek yang terlibat dalam pengembangan Mac OS X. Ukurannya hanya setengah versi sebelumnya karena cukup dengan media penyimpan 7 GB. Telah mendukung prosesor 64 bit.

Mac OS X 10.7 Lion
Generasi terbaru yang diberi nama Lion direncanakan akan dirilis akhir tahun ini. Namun, Apple telah mendistribusikan versi uji coba kepada beberapa mitra pengembang. beberapa fitur baru antara lain teknologi berbagi file secara nirkabel AirDrop dan desain ulang aplikasi Mail. Juga ada tool interface LaunchPad untuk menampilkan tampilan layar iPhone dan iPad ke Mac. Platform ini juga akan mendukung penuh layar multitouch.


Jumat, 03 Februari 2012

Jawaban UTS AOK Praktek

1.    Hasil komparasi Benchmarking notebook/PC
       a.  Komputer intel Core i3 2.00GHz



      b.  Komputer Pentium Dual-Core 2.70GHz



Kesimpulan :
Dari hasil analisa di atas intel core i3 dengan core duo terjadi perbedaan sangat tipis walaupun masih tinggi core i3, dari segi multi plier, minimum, maximum, turbo masih tinggian core  duo kl generation pembuatannya tentu serinya versi terakhir yang core i3, dari segi yang lain cache memory seperti L1, L2, L3 keduanya sama, sedangkan untuk VGA masih tinggian yang core duo. 

1.    Hasil analisa dua buah gambar menggunakan Matlab

Kesimpulan :
Dari hasil analisa gambar diatas, bila dilihat dengan kasat mata tentunya akan sulit menemukan perbedaan diantara keduanya, walaupun bila dipaksa akan menemukan perbedaan itu. Dengan software Matlab, sangat membantu untuk memecahkan masalah tersebut tanpa mengurut perbedaan gambar yang ada. Dari ke dua gambar tersebut perbedaan yang mencolok adalah pada puting susu yang berbeda. Yang satu masih normal dan yang satunya tidak. 








Jawaban UTS AOK Teori

Jawaban UTS Arsitektur dan Organisai Komputer (AOK) Teori
Robi Usman (SIA201028)
======================================================

1.       Northbridge chipset : ketika data di RAM akan di ambil oleh register untuk di olah maka akan melalui northbridge chipset terlebih dahulu(aliran secara hardware) sehingga proses lebih cepat karena tidak akan menggangu inputan yg lain/southbridge chipset.begitu juga dengan slot agp,pci.Northbridge sendiri berfungsi menjembatani arus data di sekitar Main Memory, Processor, Front Side Bus dan AGP Bus juga untuk mengatur kerja power Management.

     Southbridge chipset :Berfungsi mengatur kerja peripheral-peripheral seperti IDE Controller, PCI, BUS, ROM BIOS, Mouse, Keyboard, USB, LAN, Modem dan fungsi I/O lainnya sehingga ketika terjadi inputan data baik dari keyboard flopy disk atau yg lainnya maka southbridge akan mengatur  aliran data secara hardwarenya dari super I/O akan menuju southbridge I/O controler kemudian dari south bridge controler akan di teruskan ke CPU secara hardware dengan demikian masing-masing  proses antara northbridge dan southbridge dapat berjalan dengan baik sehinga komputer dapat dengan cepat mengolah prosesnya.
          Chipset berfungsi sebagai interface antara trafik dan kontrol aliran informasi ke dalam computer
·        Mengontrol informasi pengaksesan ke processor ke memory, cache, mengalirkan data ke dan dari device lain, komunikasi dan lain-lain. Chipset merupakan bagian kritikal dari computer, dengan chipsetlah perintah yang diberikan oleh device lain dapat dilaksanakan
·        Data Bus yang lebih lebar yang membuat performa keseluruhan komputer semakin besar. Bus Data juga menetukan bank memory
·        Contoh :
- Prosesor dengan bus data 32-bit berarti prosesor tersebut membaca dan menulis memory 32 bit pada satu waktu.

2.       I/O Techniques atau Tehnik I/O  adalah  interface atau central switch untuk mengendalikan satu atau lebih peripheral atau perangkat input output. Dari beberapa tekhnik I/O  yang meliputi : Programmed I/O, Interupt-Driven I/O,  Direct Memory Access (DMA) dan tekhnik I/O PC . Efisiensi merupakan aspek penting karena operasi I/O sering menimbulkan bottleneck. Dari beberapa tekhnik I/O tersebut yang lebih efisien adalah Tekhnik IOPC  karena  pada tekhik Programmed I/O memiliki kelemahan utama  yaitu  memerlukan banyak waktu yang menyebabkan prosesor selalu dalam keadaan sibuk. Interupt-driven I/O lebih efisien jika dibandingkan dengan programmed I/O karena menghilangkan waktu tunggu yang tak perlu. Akan tetapi, interrupt-driven I/O masih menghabiskan waktu prosesor, karena setiap word data yang berangkat dari memori ke modul I/O atau sebaliknya harus melalui prosesor.DMA lebih efisien dari programmed I/O, interrupt-driven I/O namun masih memerlukan intervensi aktif prosesor dalam memindahkan data. Dengan demikian, kedua bentuk I/O tersebut tidak dapat menghindar dari dua kesulitan sebagai berikut:
·                Kecepatan transfer I/O dibatasi oleh kecepatan prosesor dalam memeriksa dan melayani perangkat,
·                Prosesor terikat oleh kegiatan transfer I/O.
          Sejumlah instruksi harus dieksekusi bagi setiap perpindahanI/O. Apabila terdapat data yang bervolume besar, maka diperlukan sebuah teknik yang lebih efisien yaitu Tehnik IOPC yang memiliki kemampuan metingkatkan modul I/O menjadi prosesor, dan tidak tergantung CPU, Modul I/O memiliki memori lokal. karena modul I/O lah yg bertugas mengecek  kapan kira-kira prosessor sedang  bekerja atau  tidak  jadi  CPU tidak tebebani untuk mengontrol kapan proses input maupun out .

3.       Karakteristik memori meliputi :
a.    Satuan transfer, dalam satuan transfer meliputi :
·           Memori Internal
-        Adalah banyaknya bit yang dapat dibaca/ditulis dari/ke memori dalam setiap detik
-        Adalah setara dengan banyaknya jalur data yang terhubung ke memori (lebar bus)
-        Biasanya sebanyak satu word, tetapi dapat lebih banyak lagi (misal: 32, 64, atau 128 bit)
·           Memori Eksternal
-        Digunakan satuan block yang ukurannya lebih dari satu word
·           Satuan Alamat (addressable unit)
-        Adalah ukuran memori terkecil yang dapat diberi alamat tersendiri
-        Besarnya tergantung pembuat prosesor (Intel: 1 byte atau 8 bit),
-        Cluster di harddisk (untuk disk digunakan satuan cluster)

b.    Performance, dalam performance meliputi :
·           Access Time
-        Waktu untuk melakukan operasi baca tulis
·           Cycle Time
-        Adalah waktu akses ditambah dengan waktu transien hingga sinyal hilang dari saluran sinyal atau untuk menghasilkan kembali data bila data ini dibaca secara destruktif
·           Transfer Rate
-        Adalah waktu rata – rata perpindahan data (kecepatan pemindahan data ke unit memori atau ditransfer dari unit memori)

4.       Register dan Cache memory
Register, digunakan untuk menyimpan instruksi dan data yang sedang diproses oleh CPU, sedang instruksi-instruksi dan data lainnya yang menunggu giliran untuk diproses masih disimpan di main memory. Register merupakan simpanan kecil yang mempunyai kecepatan tinggi, lebih cepat 5-10 kali kecepatan perekaman atau pengambilan data di main memory. Register dapat diibaratkan dengan ingatan di otak bila sedang melakukan pengolahan data secara manual. Sebagai tambahan dari register, beberapa CPU menggunakan suatu cache memory yang berkecepatan tinggi dengan tujuan agar kerja dari CPU lebih efisien dan mengurangi waktu yang terbuang.

Cache memory, Tanpa cache memory, CPU akan menunggu sampai data atau instruksi diterima dari main memory atau menunggu hasil pengolahan selesai dikirim ke main memory baru proses selanjutnya bisa dilakukan. Proses dari main memory lebih lambat dari register sehingga banyak waktu terbuang ,oleh karena itu peran cache memory sangatlah penting mengingat sebagai penyokong/pembantu kerja dari pada register sehingga cpu dapat bekerja dengan cepat dan akurat.

5.     Pernah saya jumpai ada salah satu komputer ketika sedang digunakan sering hang sendiri, diam saja, mouse tidak mau digerakkan serta keyboard.  Ketika saya cari tahu ternyata  kapasitas memory komputer tidak mampu lagi memenuhi kebutuhan software yang terinstall, seperti software games, software pengolah video dan image. Waktu itu saya bawa saja ke teknisi terdekat karena waktu itu saya belum bisa mengatasi solusi tersebut. Dari teknisi dipasang kapasitas memory menjadi 512MB karena sebelum terpasang memorynya kurang dari itu.